logo

Jun 11 2019

Halal Bi Halal Gabungan ASN, TNI, Polri dan Masyarakat Kabupaten Fakfak

FAKFAK, fakfakkab.co.id – Pengurus Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Fakfak Provinsi Papua Barat menyelenggaran Halal Bi Halal gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri dan Masyarakat di gedung Windert Tuare Fakfak, Senin (10/6/2019) tadi malam.

Halal Bi Halal mengusung tema ‘Melalui Halal Bi Halal Kita Jaga Kebersamaan dalam Keberagaman Kehidupan Masyarakat Fakfak dalam Bingakai Falsafah SATU TUNGKU TIGA BATU “

Mengawali Hala Bi Halal, pembacaan Kalam Ilahi oleh Masrudin Rumalili, dilanjutkan dengan Laporan Ketua PHBI Kabupaten Fakfak Drs. H. Jumroni, MM .

Dalam laporannya, Ketua PHBI menyampaikan terima kasih kepada Bupati Fakfak karena selalu mebdukung penyelenggaran hari-hari besar Islam, hingga pelaksanaan Halal bi Halal malam ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

Suasana tamu undangan

“Mari kita semua yang hadir dalam acara halal bi halal ini saling bermaaf maaf an dan berjabatan tangan,”ujarnya.

Sementara itu, Bupati Fakfak Dr. Drs. Mohammad Uswanas, M.Si dalam sambutannya mengatakan, halal bi halal merupakan silahturahmi sesama umat Muslim maupun non muslim.

“Saling maaf – maaf an serta saling berjabat tangan dan saya selaku bupati Fakfak dalam kesempatan ini mengucapkan ” Minal Aidin Walfaizin “,”ujar Bupat.

Bupati juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Fakfak untuk saling menjaga kultur budaya Fakfak sesuai semboyan ” Satu Tungku Tiga Batu”.

“Mari kita semua saling bergandeng tangan untuk menjaga silahturahmi yang kita bagun selama ini, serta kita jaga keragaman dan persaudaraan antara sesama,”pintah Bupati.

Usai sambutan Bupati, dilanjutkan dengan Uraian Hikmah oleh Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Fakfak Drs. Hj. Amar hujantoro, MH..

Diakhir acara Halal bi Halal dilakukan foto bersama dan saling bersalaman, atau berjabatan tangan.

Tamu undangan yang hadir.

Hadir dalam acara keagamaan tersebut, selain Bupati Fakfak Dr. Drs. Mohammad Uswanas, M.Si, Ketua MRP Papua Barat, Cyrillus Adopak, Kapolres fakfak, AKBP Deddy Foury Millewa, SH, S.IK. M.IK Dandim 1803/Fakfak yang di wakili Kapten Inf. Sepuan Patiran, Kabag Ren Polres Fakfak Kompol Hasanuddin.

Juga hadir Pejabat Sekda Drs. H. Ali Baham Temongmere, MTP,,Asisten Bidang Pemeribtahan Setda Kabupaten Fakfak Joko Purnomo, S.Sos, M.Si, Kepala Dinas PUPR. Samaun Dahlan, S.Sos. M.AP, Ketua PHBI Drs. Hj. Jumroni, S.Ag, Ketua PHBK Ir. Marselus Rahamitu, ST.

Ketua pengadilan agama Drs. Amar Hujantoro, MH, para Kepaka Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Tokoh Adat, Toko Masyarakat, Tokoh Pemuda dan undangan lainnya. [monces]

FAKFAKKAB.GO.ID
Jl. Jenderal Sudirman, Wagom Utara

Distrik Fakfak, Kabupaten Fakfak, Papua Barat

Telepon: (+0956) 222103
Kode Pos: 98611