logo

BUPATI FAKFAK CEK PROGRES PEMBANGUNAN BANDARA SIBORU

fakfakkab.go.id – Bupati Fakfak Untung Tamsil, S.Sos, M.Si, meninjau langsung pembangunan Bandar Udara (Bandara) Siboru, Fakfak, Rabu 28 Desember. Dalam kunjungannya tersebut, Bupati didampingi Kapolres Fakfak, Dandim 1803 Fakfak, Kajari Fakfak, Asisten I Setda, dan sejumlah Pimpinan OPD.

Setibanya di lokasi pembangunan Bandara Siboru Bupati langsung mengecek progres pembangunan bandara Siboru Kabupaten Fakfak diantaranya bangunan Gedung Terminal (Ruang Tunggu) Bandara mulai dari kondisi terminal serta fasilitas yang sudah dibangun, hingga halaman depan terminal.

Dalam arahannya Bupati mengharapkan dukungan dari semua pihak dan elemen masyarakat agar sama-sama mendukung proses pembangunan bandara Siboru. Terkait kekurangan dalam proses finising agar dapat diperhatikan dengan baik sehingga semua dapat berjalan dengan lancar sehingga saat peresmian Bandara nanti sudah tidak ada kendala lagi.

Pengerjaan bangunan bandara juga harus sesuai prosedur yang ada, diantaranya harus melewati uji coba landing pada bandara siboru. Selain itu terkait fasilitas air bersih agar dapat dikoordinasikan dengan PDAM.

Jika bandara ini telah rampung maka saya akan mengusahakan untuk menambah lagi armada penerbangan guna memperlancar aktivitas serta transportasi udara dikabupaten Fakfak, ”Ujar Bupati”.

Menurut keterangan dari Eka Priadi selaku Pejabat Pembuat Komitmen Bandara Siboru (PPK) bahwa secara teknis pembangunan bandara siboru sudah mencapai 92% yang mana direncanakan akan rampung pada bulan Maret 2023. (PROKOPIM SETDA)

FAKFAKKAB.GO.ID
Jl. Jenderal Sudirman, Wagom Utara

Distrik Fakfak, Kabupaten Fakfak, Papua Barat

Telepon: (+0956) 222103
Kode Pos: 98611