Pemda Fakfak Gandeng Tokoh Agama dan Forkominda Doa Bersama Terkait Covid-19
FAKFAK, fakfakkab.go.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Fakfak menggandeng Tokoh Agama dan Frum Komununikasi Pimpinan Daerah (Forkominda) menggelar doa bersama agar Kabupaten Fakfak terhindar dari Virus Corona atau Vovid-19.
Berlangsung di Rumah Negara Bupati Fakfak, Senin (20/4/2020) pagi tadi, Doa dipimpin 4 tokoh Agama, yakni Islam, Kristen Protestan, Katolik dan Hindu, yang menitiberatkan doa kepada perlindungan daerah Kabupaten Fakfak dalam wabah Virus Corona.
Selain doa, Bupati Fakfak Dr. Mohammad Uswanas, M.Si mengajak semua pihak termasuk masyarakat di Kabupaten Fakfak mentaati himbauan Pemerintah, baik Pemerintah Pusat maupun Daerah.
“Sesuai himbauan pemerintah pusat dan provinsi bahkan kita di Kabupaten Fakfak agar marilah sama-sama hindari aktivitas yang meliabtkan banyak orang, jaga jarak (sosial distancing), jauhi tempat-tempat berkumpul orang banyak, dan hindari kontak fisik,”pinta Bupati.
Bupati mengatakan, kontak fisik maupun interaksi antar sesama bisa saja meningkatkan peluang terjangkit Virus Corona, oleh karena dia menghimbau, agar masyarakat selalu disiplin menghindari Sosial Distancing.
“Mari kita sama-sama patuhi instruksi pemerintah sampai situasi ini benar-benar aman, artinya negara kita ini benar-benar pulih dari wabah virus ini, sekali lagi, saya mengajak kita sama-sama mendoakan agar Kabupaten kita tercinta ini terhindari dari wabah Corona,”imbuhnya.
Hadir dalam doa bersama itu, selain Bupati Fakfak, juga hadir Wakil Bupati Fakfak Ir. Abraham Sopaheluwakan, M.Si, Dandim 1803/Fakfak Letkol Inf. Yatiman, A.Md, Kapolres Fakfak AKPB. Ongky Isgunawawan, S.I.K, Kajari Firdaus, S.H. M.H, Kepala PUPR, Samaun Dahlan, S.Sos. M.AP, Anggota DPRD Fakfak, Kepala Kementrian Agama, Wakil Ketua Pengadilan Agama dan Tokoh-Tokoh Agama di Kabupaten Fakfak.
Sebelum doa bersama, Forkominda dan Tokoh Agama, maupun undangan yang hadir diberikan kesempatan memberikan saran maupun masukan terkait pencegahan penyebaran Covid-19, dan dirspon baik oleh Bupati Fakfak, Bupati berpesan kepada Tokoh Agama menghimbau kepada umatnya agar mentaati himbauan Pemerintah. [mt]