WAKIL BUPATI IKUT SOSIALISASI RAN-PASTI SECARA DARING
fakfakkab.go.id – Wakil Bupati Fakfak Yohana Dina Hindom,S.E,MM mengikuti Zoom Meeting Kegiatan Sosialisasi Rencana Aksi Nasional Percepatan Penurunan Angka Stunting (RAN-PASTI) Selasa 22 Maret 2022 di gedung sekretariat GOW Kabupaten Fakfak
Turut hadir dalam Zoom Meeting ini, Asisten I bidang pemerintahan,Kepala Kesbangpol, Kadis DP3AP2KB, Perwakilan PKK kabupaten Fakfak,Perwakilan Dinas Kesehatan.
RAN -PASTI Merupakan panduan penanganan Stunting, khususnya untuk diterapkan oleh Stakeholder di tingkat Daerah,RAN tersebut mengacu pada Pepres Nomor 72 Tahun 2021 Tentang Percepatan Penurunan Stunting,terkait hal-hal yang harus dilakukan Pemerintah Daerah.
Percepatan penurunan Stunting adalah sebuah Tugas besar sehingga harus dilaksanakan secara bersama sama oleh Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah,Pemerintah Desa bahkan semua pemangku kepentingan.Sehingga perlu dibangun komitmen yang kuat untuk dapat bekerjasama antara pemerintah dan pemangku kepentingan.
Kasus Stunting di Indonesia merupakan hal yang sdh di tetapkan dan penting untuk menjadi perhatian pemerintah,untuk mencapai penurunan sebesar 14% Pemerintah dan pemangku kepentingan harus bekerja keras untuk mencapai target tersebut
[HUMPROF FF]