logo

SEJUMPUT CERITA SARAT NILAI OLEH BUPATI FAKFAK DALAM ACARA PENGUKUHAN KETUA HIMPUNAN KELUARGA BESAR MAUMERE KABUPATEN FAKFAK

Fakfak, 7 Maret 2023 – Kegiatan Pengukuhan Himpunan Keluarga Besar Maumere (HKB – MF) kabupaten Fakfak yang diselenggarakan di Aula Gereja Katolik Santo Paulus Wagom dihadiri oleh Bupati Fakfak, Untung Tamsil, S.Sos, M.Si sekaligus mengukuhkan Ketua dan Pengurus Himpunan keluarga Besar Maumere (HKB – MF) kabupaten Fakfak secara resmi. Yohanis Joy yang turut serta dalam kegiatan tersebut dikukuhkan menjadi Ketua Himpunan Keluarga Besar Maumere Kabupaten Fakfak.

Pada kesempatan yang baik tersebut, Bupati Fakfak dalam Sambutan Lepasnya mengawali dengan sejumput cerita bijak “Perlu Bapak ibu sekalian menyimak bahwa Ibu adalah sosok perempuan yang tangguh, tegar dan penuh pengorbanan dalam menghempas badai yang selalu menghantam kehidupan kita. Secara fisik ibu adalah sosok wanita yang lemah namun disaat yang sama ia harus berperan sebagai wanita pemberani dalam menyelamatkan anak-anaknya. Nilai yang dapat kita ambil dari cerita ini, umpamakan saja organisasi yang baru terbentuk ini sebagai Ibu, maka sudah barang tentu sang ibu mesti berkorban jiwa dan raga demi jalannya kehidupan anak cucunya kelak, Organisasi yang terbentuk harus bisa bersinergi dengan Pemeritah Daerah”.


Bupati Fakfak juga berpesan agar HKB-MF nantinya dapat menjalin kerjasama lintas sektor,dan turut mengambil peran dalam membangun Kabupaten Fakfak dan demi terwujudnya RPJMD kabupaten Fakfak yaitu Fakfak Tersenyum.

Dalam acara tersebut, tampak pula tari-tarian Tradisional khas Kepulauan Timor didendangkan didiringi tembang tradisional menemani ruang dengar pada hadirin. Terpantau hadir dalam kegiatan ini yakni Wakil Bupati Fakfak, Ibu Siti Fatimah Bauw, Kepala Kejaksaan Negeri Fakfak, Kepala Dinas Pariwisata, Ketua HKB-MF, Luhar Fakfak Utara Serta Undangan lainnya. [PROKOPIM SETDA]

FAKFAKKAB.GO.ID
Jl. Jenderal Sudirman, Wagom Utara

Distrik Fakfak, Kabupaten Fakfak, Papua Barat

Telepon: (+0956) 222103
Kode Pos: 98611